Skripsi S1

Record Data Skripsi S1
MhswID :
170304165
Judul :
PENGARUH KEPUASAN KERJA DAN STRES KERJA TERHADAP TURNOVER KARYAWAN PT. DESALI MITRA SEJAHTERA PEKANBARU
Penulis :
TRI RAHAYU
Abstrak :
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepuasan kerja dan stres kerja terhadap turnover karyawan di PT. Desali Mitra Sejahtera. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Analisis data menggunakan metode analisis regresi linear berganda dengan turnover sebagai variabel dependen dan dua variabel independen yaitu kepuasan kerja dan stres kerja. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan yang bekerja di PT. Desali Mitra Sejahtera yang terdata selama bulan Desember-Februari tahun 2022 sebanyak 44 orang. Sampel penelitian sebanyak 44 orang. Teknik analisis data menggunakan regresi linear berganda dengan variabel bebas yaitu kepuasan kerja dan stres kerja, dan variabel terikat yaitu turnover. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa. Variabel kepuasan kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap turnover. Variabel stres kerja berpengaruh signifikan terhadap turnover. Variabel kepuasan kerja dan stres kerja secara bersama-sama signifikan terhadap keputusan turnover. Kata Kunci :Kepuasan Kerja, Stres Kerja dan Turnover Intention.
Abstrak Inggris :
ABSTRACT This research aims to determine the effect of job satisfaction and job stress on employees turnover at PT. Desali Mitra Sejahtera. This type of research is quantitative research. Data analysis used multiple linear regression analysis method with turnover as the dependent variable and two independent variables, namely job satisfaction and job stress. The population in this study are employees who work at PT. Desali Mitra Sejahtera recorded during December-February 2022 were 44 people. The research sample was 44 people. The data analysis technique used multiple linear regression with the independent variables namely job satisfaction and job stress, and the dependent variable was turnover. The results of this study indicate that the variable job satisfaction has a not significant effect on turnover. Job stress variable has a significant effect on turnover. The variables of job satisfaction and job stress are jointly significant on turnover decisions. Keywords: Job Satisfaction, Job Stress and Turnover Intention.
Tahun :
2022
Cover :
Bab 1 :
Bab 2 :
Bab 3 :
Bab 4 :
Bab 5 :
Na :
A
Loading, updating changes...



UPT. Perpustakaan & UPT. TIPD UMRI

  • Kampus Utama : Jl. Tambusai / Jl. Nangka, Kecamatan Tampan
  • Kota Pekanbaru, Provinsi Riau

    E-Mail : pustaka@umri.ac.id - Website : http://lib.umri.ac.id - Smart Library : http://smartlib.umri.ac.id - Jurnal : http://jurnal.umri.ac.id

    Smartlib v1.3 © 2019 UPT TIPD UMRI. All Rights Reserved.